A. Soal Pilihan
Silanglah huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar !
Untuk soal nomor 1 dan 2, simaklah cerita pengalaman berikut ini !
Jam Tangan BaruHari ini, aku diajak kakakku membeli jam tangan baru untukku. Di sepanjang jalan, aku tek henti-hentinya bersyukur karena hari ini aku mempunyai jam tangan. Begitu sampai di toko jam tangan, kami segera melihat-melihat berbagai jenis jam tangan. Tiba-tiba, mataku tertuju pada salah satu jam tangan. Aku langsung menunjuknya. Kakakku segera memanggil penjaga toko untuk membeli jam tangan tersebut. Hari ini, aku benar-benar senang sekali. Tak lupa aku pun mengucapkan terima kasih kepada kakakku.
1. Cerita tersebut termasuk cerita pengalaman yang ....
a. Menyedihkan
b. Mengesalkan
c. Menggembirakan
d. Mengharukan
2. Kalimat utama pada cerita pengalaman mengenai “Jam Tangan Baru” tersebut adalah ...
a. Tak lupa, aku pun mengucapkan terima kasih kepada kakakku.
b. Aku langsung menunjuknya.
c. Kakakku segera memanggil penjaga toko untuk membeli jam tangan tersebut.
d. Hari ini, aku diajak kakakku unutk membeli jam tangan baru untukku.
3. Kelompok kata atau gabungan kata yang menyatakan makna khusus disebut ...
a. Peribahasa
b. Ungkapan
c. Istilah
d. Tata Bahasa
4. Kelompok kata atau gabungan kalimat yang tetap susunannya dan biasanya mengiaskan maksud tertentu disebut ...
a. Peribahasa
b. Ungkapan
c. Gaya bahasa
d. Istilah
5. Berikut ini yang bukan peribahasa adalah ...
a. Buah bibir
b. Sudah jatuh tertimpa tangga
c. Asam digunung garam dilaut
d. Besar pasak daripada tiang
Soal selanjutnya bisa di download disini
0 komentar:
Post a Comment